Archive for the ‘Private Life’ Category

Mutasi SIM: Dari Bandung Ke Bekasi

Thursday, April 18th, 2013

Mutasi SIMSIM yang dikeluarkan Poltabes Bandung sudah habis masa berlaku, dan tidak dapat diperpanjang karena saya sudah tidak punya KTP Bandung lagi. Pilihannya ada dua: mutasi SIM ke Bekasi atau buat SIM baru di Bekasi. Mutasi SIM prosesnya sama seperti perpanjangan SIM, tetapi haru ‘cabut berkas’ SIM dari Bandung dulu. Duh, hari gini masih harus berkas segala. Sempat berfikir untuk membuat SIM baru saja (dan lewat jalur resmi), tapi belum terlaksana. Sampai akhirnya menemukan informasi di internet bahwa proses cabut berkas itu gampang. Akhirnya saya putuskan untuk melakukan mutasi SIM saja.

Dikerjain Citibank Part II

Wednesday, November 12th, 2008

Ini saya yang memang goblok atau Citibank yang ngerjain? Berkali-kali saya ditawarin Citibank untuk ngambil personal loan lewat. Setiap telpon pasti bilang bahwa tawaran ini diberikan untuk mereka yang punya record bagus. Namun, dua kali saya terbujuk dan mengajukan personal loan, dua kali pula aplikasi saya ditolak. FUCK!!!!! (gak perlu saya sensor lagi kali ini).

Selamat Ulang Tahun, Anakku …

Tuesday, October 28th, 2008

Selamat Ulang Tahun, Azka…

Ayah dan Bunda doakan kelak dirimu menjadi seseorang yang sholeh, cerdas, berhati mulia dan bertanggung jawab.

Bekasi, 28 Oktober 2008

Quran Software

Friday, September 5th, 2008

Mumpung lagi bulan Ramadhan, yuk kita memperbanyak mempelajari Al-Quran. Berikut ini ada 2 freeware Quran software yang dapat kita download dan kemudian diinstall di komputer kita.

Tagihan Ganda Kartu Kredit

Thursday, September 4th, 2008

Hari Sabtu tanggal 30 Agustus y.l. saya mengisi bensin di SPBU 34-17134 di Jl. Kali Malang. Bayarnya pake kartu kredit. Kemarin siang ketika saya cek secara online transaksi di kartu kredit saya, ternyata ada 2 tagihan dari SPBU ini ke kartu kredit saya.

Bapak

Friday, December 28th, 2007

Ya Allah, hanya doa yang bisa kupersembahkan untuk Bapak tercinta. Semoga dia mendapat tempat layak terbaik di sisi-Mu.

Welcome To The World, My Little One

Tuesday, October 30th, 2007

Azka face Alhamdulillah, pada tanggal 28 Oktober 2007 jam 00.32 di RS Mitra Keluarga Bekasi Barat, my little one telah lahir ke dunia. Lahir dengan proses yang normal, my little one yang kami beri nama AZKA, lahir dengan berat 2100 gr dan panjang 44 cm. Agak kecil memang karena dia lahir lebih cepat 3 minggu dari perkiraan dokter (perkiraan lahir 18 November), tapi menurut dokter tidak apa karena umurnya memang sudah cukup. Memang tidak apa karena Alhamdulillah, Azka lahir dengan tidak kurang suatu apa pun. Bayi mungilku sehat.

Law of Attraction

Saturday, October 20th, 2007

Law of Attraction bookSaya diberi buku yang berjudul Law Of Attraction karangan Michael J. Losier terbitan Ufuk oleh mertua saya. Buku ini menjelaskan tentang getaran hebat yang disadari atau tidak sedang bekerja pada diri kita. Ia seperti magnet yang akan menarik semua yang kita dambakan dan menolak semua yang tidak kita inginkan. Itulah prinsip kerja Law Of Attraction (LoA = Hukum Ketertarikan). Hukum inilah yang sedikit banyak menjelaskan hal kecil yang pernah saya alami yaitu mengapa saya mengalami hal yang tidak diinginkan secara berurutan ketika saya berlebaran di kampung orang. Hal itu karena, menurut LoA, saya terus menerus memancarkan getaran negatif karena tidak bisa berlebaran di rumah sendiri. Getaran negatif ini direspons oleh hukum ini dengan memberikan getaran negatif yang lebih banyak yang hasilnya adalah serentetan hal yang tidak kita inginkan.

Jurnal Lebaran 1428 H

Thursday, October 18th, 2007

Lebaran kali ini, untuk yang kedua kalinya saya tidak merayakan bareng orang tua saya. Kalau yang pertama karena urusan pekerjaan, yang kedua karena sekarang saya sudah punya keluarga baru. Hari pertama Lebaran saya rayakan di Bekasi dan baru hari kedua saya berlebaran di Bandung.

Lebaran di Kampung Orang

Friday, October 12th, 2007

Dua minggu sebelum lebaran dapat kerjaan ke luar kota, ada kerjaan instalasi di dua tempat. Satu di Airmadidi, satunya lagi di Kotamobagu. Berhubung ini pekerjaan pertama saya, tentu saya terima tugas ini dengan semangat 45 :p. Tapi dalam hati tetap berharap mudah-mudahan kerjaan di 2 lokasi tersebut bisa selesai sebelum lebaran, kalau gak selesai kan berarti saya harus berlebaran di kampung orang.